Bentuk - Bentuk Reklame ~ Gambar Reklame
Bentuk - Bentuk Reklame ~ Gambar Reklame - Pada artikel sebelumnya telah saya tulis artikel tentang reklame. Baca Pengertian Reklame. Pada artikel ini adalah tentang bentuk - bentuk reklame yang memiliki jumlah sangat banyak diantaranya adalah sebagai berikut :
- Selebaran: Bentuk pemberitahuan yang penyampaianya disebarkan dengan mobil, atau helikopter dan bisa juga diberikan langsung dari orang ke orang.
 - Spanduk : Pemberitahuan yang ditulis pada selembar kain panjang yang pemasanganya melintang di atas jalan.
 - Poster: Gambar yang disertai tulisan yang isinya berupa himbauan, ajakan, pemberitahuan, peringatan, dan pembakar semangat.
 - Iklan: Bentuk reklame yang yang penyampaianya melalui media cetak.
 - Slide : Penawaran melalui melalui pemutaran film.
 - Baliho : Bentuk informasi seperti poster dalam ukuran besar yang dipasang di depan gedung bioskop atau gedung pertunjukan dalam waktu sementara.
 - Bill Board : Bentuk reklame yang dipasang di atas toko dalam waktu yang lama.
 - Plakat : Bentuk reklame yang berupa lembaran kertas yang pemasanganya ditempel dipohon- pohon atau dinding.
 - Logo: Bentuk gambar yang merupakan tanda pengenal atau identitas jawatan, perusahaan atau organisasi.
 - Mobile: Bentuk reklame berupa benda tiruan yang digantung dipintu toko atau di dalam toko, bergerak - gerak jika ditiup angin.
 - Monogram : Reklame yang berupa huruf depan orang atau perusahaan yang diperindah.
 - Propaganda: Penawaran atau informasi yang bentuknya berupa kata- kata dengan berjalan (naik mobil atau kendaraan lain), atau menetap di suatu tempat.
 - Book Jacket: Reklame yang berada disampul buku karangan isinya daftar harga buku yang diterbitkan.
 - Buklet: Penawaran atau informasi yang bentuknya kertas berlipat- lipat seperti buku memuat data yang sangat lengkap.
 - Name board: Disebut juga papan nama karena bentuknya berupa papan, yang merupakan informasi tentang kantor perusahaan, jawatan dan tempat praktek dokter dan lain - lain.
 - Etalase : Reklame yang bentuknya benda tiga dimensi yang dipajang dalam almari toko bagian depan.
 - Embalase: Reklame yang berfungsi sebagai pembungkus benda kemasan.
 - Etiket: Gambar dan tulisan yang terdapat pada benda yang diperjualbelikan, memuat informasi tentang komposisi dikemasanya.
 - Leaflet: reklame berupa selembar kertas yang diselipkan pada surat kabar atau majalah.
 
Semoga bermanfaat.
