Immanuel Kant Tokoh Filsuf Jerman Kata Kata Bijak dan Kata kata Motivasi

Immanuel Kant Tokoh Filsuf Jerman Kata Kata Bijak dan Kata kata Motivasi - Immanuel Kant adalah seorang yang memiliki pengaruh terhadap dunia intelektual. Immanuel Kant adalah seorang filsuf Jerman pada abad ke- 18. 
Pemikiran Immanuel Kant meliputi estetika, teologi dan etika politik juga wacana metafisika.Dalam wacana etika terdapat pengembangan tentang model filsafat moral baru yang mendalam dan mempengaruhi epistemologi.

Immanuel Kant juga membongkar semua filsafat sebelumnya yang disebut dengan kritisisme yang melawankanya dengan Dogmatisme. Immanuel Kant Juga membuat arus sintesa menanggapi dan mengatasi dua arus pemikiran modern empirisme dan Rasionalisme. 

Immanuel Kant juga membedakan moral yang bersumber dari hati yang disebut dengan otonomi dan sikap moral yang taat pada peraturan dan berasal dari luar pribadi yang disebut dengan Heteronomi.

Immanuel Kant Tokoh Filsuf Jerman Kata Kata Bijak dan Kata kata Motivasi

Immanuel Kant ini lahir 22 April 1724 di Konigsberg, Prussia Timur dan setelah perang dunia II namanya diganti menjadi kaliningrad yang berasal dari keluarga miskin. Baca pemikiran filsuf  Konfusius.

Pada usia delapan tahun dia disekolahkan di Collegium Fridericianum dan dapat menyelesainakn studinya di Universitas Konigsberg dan belajar hampir semua mata kuliah. 

Setelah memperoleh gelar doktor dengan desertasi yang berjudul “Penggambaran Singkat dari Sejumlah Pemikiran Mengenai Api” dirinya juga mengajar seperti mata kuliah filsafat, teologi, ilmu fafak, fisika, matematika, logika dan mineralogi. Di angkat menjadi profesor metafisika dan logika dengan disertasi Mengenai Bentuk dan Azas-azas dari Dunia Inderawi dan Budiah (De mundi sensibilis atgue intelligibilis forma et principiis).

Pemikiran Imanuel kant dapat bergeser secara moral tindakan yang terkesan baik bila dilakukan dengan berdasarkan rasa kewajinam melainkan pamrih yang dihasilakan. 

Pemikiran Imanuel Kant juga membedakan Imperatif kategoris dan imperatif Hipotesis yang merupakan dua perintah moral berbeda. PErintah yang tak bersayarat dan mewajibkan begitu saja disebut dengan imperatif kategoris. Sedangkan Imperatif hipotesis menerapkan dan mengikutsertakan struktur "jika...maka..".

Menurut Imanuel Kant bahwa dari setiap tindakan yang dilakukan adalah untuk menjalankan sebagai suatu hukum batin yang kita taati dan tindakan itu yang mencapai moralitas.

Immanuel Kant dengan pemikiranya, Moralitas adalah implikasi dari tiga postulat diantaranya seperti kebebasan kehendak manusia, immortalitas jiwa dan eksistensi Allah. 

Ketiga Postulat tersebut merupakan kenyataan yang harus diterima dan sungguh ada dan tidak perlu dibuktikan secara teoritis dan sebagai penyimpulan akal budi praktis atas moral manusia.

Kata kata bijak dan Kata Motivasi Immanuel Kant : 

"Dua hal yang membangkitkan ketakjuban saya: langit bertaburkan bintang di atas dan hukum moral di dalam diri saya"

"Dalam hukum seorang bersalah ketika ia melanggar hak orang lain. Dalam etika dia bersalah jika ia hanya berpikir untuk melakukannya"

"Semua pengetahuan kita diawali dengan panca indera, berlanjut kemudian dengan pemahaman, dan berakhir dengan alasan. Tidak ada yang lebih tinggi dari alasan"

"Sains dibentuk oleh pengetahuan. Kebijaksanaan dibentuk oleh kehidupan"

"Kebahagiaan bukanlah sesuatu yang ideal jika memerlukan sebuah alasan untuk terjadi" 

Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel