Ketahui Tanda Tempo Dan Dinamik (Apresiasi Musik)

Ketahui Tanda Tempo Dan Dinamik (Apresiasi Musik) - Terdapat Beberapa unsur - unsur yang terdapat suatu karya musik seperti tanda tempo dan tanda dinamik yang masing - masing berfungsi dalam sajian suatu karya musik atau lagu. Baca Fungsi Tanda Tempo Dan Istilah - Istilah Tanda Tempo.

Berikut ini beberapa tanda tempo yang terdapat dalam karya sajian musik diantaranya adalah sebagai berikut.

Macam - Macam tempo

Tempo lambat, contohnya
  • Largo artinya : sangat lambat, luhur
  • Adagio artinya: sangat lembat, dengan perasaan
  • Lento artinya : Sangat lambat, berhubung- hubungan 
  • Andante artinya : lambat
Tempo Sedang
  • Moderato artinya : sedang
Tempo Cepat 
  • Aleggro artinya : cepat
  • Presto artinya : sangat cepat

Ketahui Tanda Tempo Dan Dinamik (Apresiasi Musik)
Contoh Tanda Tempo
Tanda perubahan tempo
  • Accel (accelerando): artinya semakin cepat
  • Tempo artinya : Kembali ke tempo semula
  • Ritt (rittardando) : makin lambat

Dinamik
Keras lemahnya lagu yang dinyanyikan disebut dengan dinamik. Dalam penulisanya, dinamika suatu lagu dinyatakan dengan beberapa istilah, diantaranya:

Dinamika lembut
  • P (piano) artinya : lembut
  • pp (pianissimo) artinya : sangat lembut
  • mp (mezzo- piano) : agak lembut
Ketahui Tanda Tempo Dan Dinamik (Apresiasi Musik)
Contoh Tanda Dinamik
Dinamika keras 
  • f (forte) artinya : keras
  • ff (fortissimo) : sangat keras
  • mf (mezzo forte) : agak keras

Tanda perubahan dinamik
  • Crescendo (<) : Makin keras
  • decrescendo (>) : Makin lembut 
  • Mezza di voce (<>) : Mengeras kemudian melembut

Ekspresi 
Ekspresi adalah sifat atau isi dari jiwa lagu. Sifat atau jiwa ini dinyatakan dengan satu istilah yang menggambarkan perasaan dan menjiwai seluruh isi lagu. Dengan kata lain dapat dikatakan bahwa ekspresi merupakan semacam tema emosi dari sebuah lagu. Tanda ekspresi ini berasal dari bahasa Italia.
Contoh - Contoh tanda ekspresi
  • Maestoso : khidmat
  • Dolce : manis
  • Gracioso : indah
  • Markoto : dengan tekanan
Bentuk lagu adalah rangkaian motif - motif lagu. Hendaknya suatu lagu memiliki bentuk yang nyata. Ada lagu yang berbentuk AA, AB, ABA, AABA

Demikian Ketahui Tanda Tempo Dan Dinamik (Apresiasi Musik). Dapatkan ulasan seputar seni musik diatonis maupun pentatonis dan seni budaya yang terdapat diberbagai daerah baik seni musik tradisional maupun modern di Indonesia maupun mancanegara dengan mengakses Senibudayasia.

Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel