Alat Musik Suling Tradisional Karawitan Jawa
Alat Musik Suling Tradisional Karawitan Jawa - Suling dalam karawitan jawa adalah satu - satunya alat musik yang cara membunyikanya dengan cara ditiup yang berlaras slendro dan pelog.
Suling karawitan jawa terdiri dari empat lubang dan pada salah satu ujungnya suling terdapat tali melingkar yang disebut dengan 'jamangan'. Suling karawitan jawa hanya terdapat pada perangkat karawitan gamelan ageng.
Warna suara yang dihasilkan suling juga beragam menyesuaikan dengan tekanan udara. Untuk menghasilkan nada tinggi diperlukan tekanan udara yang tinggi pula dan begitu untuk menghasilkan nada rendah.
Fungsi Suling
Dalam penyajian gending karawitan tradisi suling berfungsi sebagai penghias gending atau pemanis gending. Penyajian suling tradisi karawitan berdasarkan cengkok suling, sedangkan penerapan cengkok menyesuaikan dengan notasi gending.
Semoga bermanfaat.