Makna Motif Batik Jlamprang Pekalongan Jawa Tengah

Makna Motif Batik Jlamprang Pekalongan Jawa Tengah - Seni batik karya seni yang mempunyai beragam makna sebagai kebudayaan warisan leluhur. Apa makna motif batik Jlamprang yang dikenal sebagai batik asli Pekalongan. 

Makna Motif Batik Jlamprang Pekalongan Jawa Tengah

Batik Jlamprang diyakini sebagai karya seni asli Pekalongan. 

" S.K Sewan Santoso, S. Teks dalam bukunya Seni Kerajinan Batik Indonesia yang diterbitkan Balai Penelitian Batik dan Kerajinan , Lembaga Penelitian dan Pendidikan Industri, Departemen Perindustrian RI (1973) mengatakan bahwa motif Jlamprang di Pekalongan dipengaruhi oleh Islam". 

Dari uraian tersebut batik tersebut diciptakan oleh para perajin yang beragama Islam, kaitanya larangan menggambar manusia atau binatang yang mendorong para perajin batik pekalongan menciptakan motif hias geometris. Oleh para ahli motif batik Jlamprang termasuk ragam hias geometris atau motif nitik. 

Pola motif batik pekalongan juga berupa pola ragam hias ceplokan bentuk lung-lungan dan bunga padma yang menunjukan makna peran dunia kosmis sejak hadirnya agama Hindu dan Budha yang berkembang di Jawa. 

Pola ceplokan dibentuk dekoratif yang distilirasi yang digunakan sebagai petunjukan peninggalam masa prasejarah dan menjadi waris agama Hindu dan Budha. 

Bunga Padma adalah lambang kepercayaan Hindu - Budha. Sedangkan Lung adalah konsep mandala agama hindu Syiwa yang beraliran Tantra pada masanya. 

Demikian ulasan seputar keunikan Makna Motif Batik Jlamprang Pekalongan Jawa Tengah. Dapatkan ulasan seputar kesenian tradisional dan modern yang ada di nusanatara dan mancanegara dengan mengakses Senibudayasia.

Semoga bermanfaat. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel