Cara Mudah Bernyanyi Unisono Dengan Penjiwaan Lagu

Cara Mudah Bernyanyi Unisono Dengan Penjiwaan Lagu - Lagu diciptakan untuk menyampaikan berbagai rasa dan menyampaikan pesan. Rasa yang disampaikan misalnya rasa syukur, hormat, sayang yang diungkapkan dengan lagu, juga rasa benci, kecewa, rasa sedih dan sebagainya, sehingga saat menyanyikan harus mampu untuk menangkap perasaan tersebut yang disebut dengan penjiwaan. 

Agar dapat menjiwai sebuah lagu maka harus mampu merasakan perasaan pencipta lagu dengan memahami, lirik, tempo, dinamik ritme dan unsur - unsur keindahan yang terdapat pada lagu. Beberapa hal yang harus diperhatikan agar mampu menjiwai lagu yang dinyanyikan, diantaranya: 

Ritme atau Irama
Ritmos dalam bahasa Yunani berarti mengalir dan dalam bahasa Indonesia setara dengan irama atau alunan sebuah musik, seperti aliran sungai ada saat deras, tenang dan berhenti, naik turun dan sebagainya. Pendapat Ahli Plato dan John Dewey bahwa ritme terdapat:
  • Pergerakan mengalir dan selalu ada perubahan
  • Keteraturan yang dalam lagu ditentukan dengan pemilihan birama. 

Cara Mudah Bernyanyi Unisono Dengan Penjiwaan Lagu

Birama
Birama dibentuk dengan pengelompokan ketukan dan menjadi unit - unit hitungan. Ketukan yang terdapat pada birama ada yang bertekanan (tesis) dan tidak bertekanan (arsis). Birama yang terdapat dalam musik yang dikenal, antara lain:
  • Birama  2/4
  • Birama 3/4
  • Birama 4/4
  • Birama 6/8
Semoga bermanfaat. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel