Macam - Macam Motif Ragam Hias Pajajaran Jawa Barat
Macam - Macam Motif Ragam Hias Pajajaran Jawa Barat - Karya seni ragam hias hampir di setiap daerah nusantara dapat dijumpai dengan bentuk yang beranekaragam juga makna pada ragam hias setempat.
Karya seni Ragam hias dapat kita jumpai di Jawa Barat sebagai hasil budaya kerajaan Pajajaran yang sebagian besar dari objek ukiranya berbentuk bulatan atau cembung. Peninggalan karya tersebut yang masih sampai sekarang terdapat di Makam Sunan Gunung Jati.
Ragam Hias Pajajaran Terdiri dari :
- Daun Pokok : sifat ragam hias yang perkasa dibentuk dengan relung besar cembung atau bulatan.
- Angkup : Ragam hias dibuat cembung dan tumbuh trubusan pada tangkai angkup bagian atas.
- Cula : Cula berbentuk daun kecil yang tumbuh pada muka daun. Cula adalah corak khusus ragam hias Jawa barat dengan adanya binatang bercula, yaitu badak.
- Endhong : Berbentuk susunan mulai dari bawah sampai atas daun pokok yang tumbuh dibelakang daun pokok, yang juga berfungsi mengisi bidang - bidang kosong.
- Simbar : Berbentuk tumbuhan daun - daun kecil yang berjajar yang terdapat dibelakang benangan, ragam hias ini menambah wibawa ragam hias Pajajaran.
- Benangan : Berbentuk miring dari bawah ke atas dan berhenti pada ulir pokok.
- Pecahan : seperti motif ukir sebagai pemanis serta menambah luwesnya bentuk daun yang dipecahi.
- Trubusan : Daun yang tumbuh disekitar daun pokok berfungsi sebagai pelengkap atau pengisi bidang kosong.
Semoga bermanfaat.