Tarian Di India (Tarian Asli Rakyat India Rajasthan) Karya Seni Tari Mancanegara Di Asia
Tarian Di India (Tarian Asli Rakyat India Rajasthan) Karya Seni Tari Mancanegara Di Asia - Bhartiya Lok Kala Mandal adalah lembaga kesenian yang terdapat di India. Pada tahun 1952 Bhartiya didirikan oleh Shri. D.L Samar. Lembaga tersebut bekerja dalam lapangan rakyat dan merupakan lembaga riset, penelahan dan penelitian.
Usaha lembaga tersebut adalah meneliti berbagai jenis kesenian juga menerbitkan buku tentang kesenian rakyat, dan membuat film - film dokumenter.
Percobaan pementasan juga pernah dalam lembaga atau kelompok Bhartiya, rombongan tersebut adalah kelompok tari serta dalang wayang boneka, sehingga lembaga Bhartiya Lok Kala Mandal telah dikenal seluruh India dan dunia.
Selain berbagai pementasan Lembaga tersebut juga menyandang gelar pelopor dalam bidang sandiwara yang meliputi:
- Pengembangan
- Riset
- Percobaan
- latihan
- pementasan, dan
- pembuatanya
Kebudayaan India sangat dipengaruhi oleh agama Hindu hal tersebut India merupakan penganut agama Hindu terbesar di dunia, oleh karena itu dalam hal kesenian seperti tarian tradisional bersumber dari kitab Ramayana dan Mahabarata.
Pertunjukan tari Boneka adalah salah satu kesenian yang paling terkenal, pertunjukan tersebut melibatkan 108 boneka pada panggung pentas tertentu. Selain itu juga tarian asli India khas dari Rajasthan, berikut tarian khas India Rajasthan;
- Tari bhavai, pertunjukan tarian tradisional dengan properti gelas dan guci.
- Tari teratal, Pertunjukan tari dengan melibatkan 13 buah simbal. Tarian teratal adalah tarian putri Kamad.
- Tari Kachiguodi, Pertunjukan tarian arak - arakan berupa sebuah tari kuda - kudaan.
- Tari Gumra, pertunjukan tari bersama dengan rakyat rajasthan.
- Tari Dandiya Ras, Tarian hanya diadakan pada hari raua Dushera dan Dewali, tarian dandiya berasal dari Gujarat.
- Tarian Jatado Batau, tarian rakyat yang berasal dari Kuchaman.
- Tari ghata benada, pertunjukan tari ghata digelar pada hari raya holi yang berasal dari Shekavati.
Semoga bermanfaat