Lirik Lagu Sasambo ( Terjemahan ) Lagu Daerah Sulawesi Utara
Lirik Lagu Sasambo Terjemahan Lagu Daerah Sulawesi Utara - Sulawesi utara terdapat berbagai kesenian yang hingga kini tetap berkembang dikenal diberbagai nusantara seperti tari - tarian tradisional Tari Kabasaran, Maengket, Katrili dan sebagainya juga alat musik yang terkenal yaitu Alat musik Kolintang.
Adapun kesenian dari Sulawesi Utara yaitu lirik Sasambo dengan tema sangat beragam sesuai dengan tema yang diungkapkan misalnya dalam situasi kehidupan dalam hubungan manusia dengan Tuhan, manusia dengan manusia dan manusia dengan alam.
Adapun kesenian dari Sulawesi Utara yaitu lirik Sasambo dengan tema sangat beragam sesuai dengan tema yang diungkapkan misalnya dalam situasi kehidupan dalam hubungan manusia dengan Tuhan, manusia dengan manusia dan manusia dengan alam.
Ditinjau dari segi fungsinya lagu Sasambo juga di digunakan dalam pertunjukan tari Mesalai yang merupakan tarian daerah Sulawesi Utara.
Biasanya tema-tema yang digunakan dalam lagu Sasambo seperti :
- keagamaan
- pujian
- nasehat
- perjuangan
- pergaulan dan lain-lain.
Berikut ini contoh lirik Sasambo yang digunakan pada pementasan Tari Mesalai dengan bertemakan pujian atau sanjungan atas ketrampilan para penari.
Kawasang ana gunde, Kumondang Kapetuilang
Artinya : Keanggunan penari wanita Kerdipan matanya seperti disangga.
Supedimpolongang Salaing ese mang ene
Artinya : Dalam setiap pertemuan, penari pria tetap ada.
Sengkalintu Sengkarangeng, Sengkapemedi Limbene
Artinya : Serempak turun serempak naik, serempak mengayunkan tangan.
Basalipe mapia, Salai megegunena
Artinya : Berbalaslah lagu dengan baik, penari semakin halus dan mantap.
Semoga bermanfaat.