Seni Ragam Hias Batik Motif Lampion Kap Lampu Tradisional Damar Kurung Gresik
Seni Ragam Hias Batik Motif Lampion Kap Lampu Tradisional Damar Kurung Gresik - Gresik merupakan daerah penghasil batik yang bercorak kedaerahan dengan berbagai macam motif batik. Motif batik yang berasal dari Gresik diantaranya : motif batik ikan bandeng, ndulit sisik bandeng dan batik Damar kurung.
Damar kurung adalah salah satu dari beberapa macam jenis kesenian tradisional yang asli Gresik Jawa timur. Sedangkan Damar kurung berupa lampion atau kap lampu tradisional yang terbuat dari kertas dengan kerangka yang terbuat dari bambu dan pada sisi dipenuhi lukisan.
Karya seni lukisan pada lampion terdapat keunikan didalamnya yang tidak terlepas dari nama besar sang maestronya yaitu Mbah Masmundari. Secara visual lukisan lampion berkarakter polos kekanak - kanakan dan berhiasa warna - warna terang seperti merah, hijau dan merah jambu.
Adapun komentar yang diungkapkan oleh budayawan dan staf pengajar Pendidikan Pasca Sarjana Fakultas Seni rupa dan Desain ITB tentang Damar Kurung : “Gambar damar kurung Masmundari mengandung rekaman budaya Indonesia sejak prasejarah sampai zaman Islam di Jawa. Karya-karya Masmundari adalah fosil budaya”.
Oleh karena itu masyarakat Gresik melestarikan karya warisan dan menghidupkan kembali seni damar kurung sebagai karya seni tradisional Gresik. Bahkan Damar kurung diaplikasikan menjadi motif batik Gresik oleh Griya Batik Gresik dalam upaya pelestarian karya beliau.
Karya seni lukisan pada lampion terdapat keunikan didalamnya yang tidak terlepas dari nama besar sang maestronya yaitu Mbah Masmundari. Secara visual lukisan lampion berkarakter polos kekanak - kanakan dan berhiasa warna - warna terang seperti merah, hijau dan merah jambu.
Adapun komentar yang diungkapkan oleh budayawan dan staf pengajar Pendidikan Pasca Sarjana Fakultas Seni rupa dan Desain ITB tentang Damar Kurung : “Gambar damar kurung Masmundari mengandung rekaman budaya Indonesia sejak prasejarah sampai zaman Islam di Jawa. Karya-karya Masmundari adalah fosil budaya”.
Oleh karena itu masyarakat Gresik melestarikan karya warisan dan menghidupkan kembali seni damar kurung sebagai karya seni tradisional Gresik. Bahkan Damar kurung diaplikasikan menjadi motif batik Gresik oleh Griya Batik Gresik dalam upaya pelestarian karya beliau.
Demikian keunikan ulasan seputar Seni Ragam Hias Batik Motif Lampion Kap Lampu Tradisional Damar Kurung Gresik. Dapatkan ulasan artikel menarik lainya seputar kesenian daerah yang berasal dari Gresik Jawa timur dengan mengakses Senibudayasia.