Tari Pa Gellu Suku Toraja Tarian Tradisional Sulawesi Selatan

Tari Pa'Gellu Suku Toraja Tarian Tradisional Sulawesi Selatan - Tari Pa'Gellu adalah tari tradisional dari Suku Toraja. Tari ini bersifat hiburan dengan beberapa penari wanita dengan iringan alat musik tradisional yang khas. Tari ini ditampilkan pada Upacara hajatan. Tari yang berfungsi sebagai hiburan ini terkenal di daerah Sulawesi Selatan. 

Berdasarkan sejarahnya tari pa'gellu ini berfungsi untuk menyambut para pahlawan dari medan perang. Kini tari ini sebagai hiburan setelah berakhirnya perang.Baca Tari Kipas Pakarena Sulawesi Selatan.

Para penari yang membawakan tari Pa'gellu ini harus gembira dan tidak diperbolehkan menari bila penari tidak apabila salah satu penari sedang berduka karena sebagai aturan atau adat yang berlaku.

Tari Pa'Gellu Suku Toraja Tarian Tradisional Sulawesi Selatan

Pertunjukan Tari Pa'Gellu

Pertunjukan tari Pagellu ini memiliki formasi yang berbeda - beda dan menyesuaikan jumlah penari. Jumlah penari ini biasanya cuma 3 -5 penari. Iringan musik alat musik yang digunakan penari ini lebih banyak dengan gerakan tangan, berjalan dan jinjit serta memutar badan. 

Pertunjukan tari yang lebih menarik adalah ketika penari sedang menari di atas gendrang alat musik yang ditabuh pengiring dan inilah ciri khas dari tari Pagellu.

Musik Iringan Tari Pa'Gellu

Iringan yang digunakan untuk mengiringi tari ini dengan menggunakan iringan gendrang khas Toraja yang ditabuh oleh dua orang penabuh. Cara membunyikan gendrang ini dengan dipukul, seorang penabuh menggunakan dua alat pukul sedangkan penabuh lain menggunakan satu alat pukul. 

Kostum penari ini menggunakan busana adat Toraja dan atribut kandaure, sa'pi' ulu, tali tarrung dan keris emas. Sedangkan warna kostum sesuai kelompok penari. 

Perkembangan tari Pa'gellu ini semakin bervariasi dan tidak lepas dari keaslian ciri tari Pa'Gellu. Sesuai dengan perkembangan jaman tari ini ditampilkan dalam pertunjukan seni, promosi wisata dan juga festival budaya.

Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel