Seni Kerajinan Ragam Hias Batik Tulis Motif Daun Lombok Kecil

Seni Kerajinan Ragam Hias Batik Tulis Motif Daun Lombok Kecil - Ornamen batik banyak dijumpai dengan berbagai bentuk seperti baju batik dan kain batik lainya. Kain batik biasa digunakan dalam kehidupan sehari - hari dengan beranekaragam motif yang unik dan indah.

Seni Kerajinan Ragam Hias Batik Tulis Motif Daun Lombok Kecil
 
Motif batik yang beredar di pasaran salah satunya adalah motif daun lombok Kecil yang berasal dari Jawa Tengah dan diproduksi oleh industri batik Kebon Indah yang terletak di Bayat Kabupaten Klaten Jawa Tengah.

Batik yang dibuat oleh pengrajin di Kebon Indah terdapat berbagai macam motif yang didominasi dari bentuk benda alam seperti dedaunan yang tumbuh di Kebun. Daun - daun tanaman yang menginspirasi pembuatan motif batik Kebon Indah adalah daun lombok kecil. Motif batik lainya yang diproduksi di Kebon Indah yaitu motif  daun singkong.

Lombok rawit atau cabe rawit tanaman merupakan tanaman yang buahnya lebih kecil diantara jenis lombok yang lain. Oleh para pembatik tanaman ini digambar pada sebuah kain batik yang dikenal dengan batik tulis daun lombok kecil.

Sesuai dengan kegunaanya lombok atau cabe dikonsumsi untuk bumbu dapur dari beberapa jenis masakan. Dalam penerapanya motif daun lombok kecil digambar berupa daun sebagai makna simbolis akan tanaman yang memberikan manfaat.

Rancangan motif batik daun lombok kecil digambar pada kain batik satu tangkai yang terdiri dari tiga helai daun. Sedangkan garis  dan titik - titik menggambarkan tulang daun lombok yang disebut dengan isen - isen batik bila diterapkan pada batik tulis.

Adapun motif penunjang yang ditorehkan pada bagian bawah tangkai berbentuk seperti rantai yang terkesan tegas atau kuat.

Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel